PSIS Semarang siap berikan yang terbaik ketika jumpa Persik Kediri

psis-semarang-siap-berikan-yang-terbaik-ketika-jumpa-persik-kediri
PSIS Semarang siap berikan yang terbaik ketika jumpa Persik Kediri
Share

Share This Post

or copy the link

Jakarta (ANTARA) – Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius menegaskan timnya siap memberikan yang terbaik ketika jumpa Persik Kediri pada pekan ke-27 Liga 1 Indonesia di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu malam.

Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Minggu, Aguis mengakui timnya menghadapi kendala berupa padatnya jadwal antarpertandingan.

Pelatih asal Malta itu membeberkan energi pemainnya terkuras lantaran belakangan banyak melakukan perjalanan dengan jarak tempuh yang terbilang tidak dekat.

“Jadwal pertandingan yang berdekatan dan memakan waktu perjalanan yang lumayan mulai dari Magelang ke Semarang, Semarang ke Bandung, Bandung ke Semarang, lalu dari Semarang ke Magelang lagi. Namun kami percaya tetap bisa menang di laga nanti,” tegas Aguis.

Skuad asuhan Marcelo Rospide menurutnya punya lini tengah yang bagus dan dirinya memberi instruksi untuk mewaspadai Renan Alves dan Ze Valente.

“Laga lawan Persik menjadi laga yang sangat penting bagi PSIS, jadi saya berharap laga nanti adalah pertandingan yang seru dan PSIS bisa meraih poin penuh,” tegas Agius.

“Kami menyiapkan pertandingan seperti biasanya, tapi kadang memang ada pemain yang harus absen. Ada yang sakit jadi persiapannya sedikit kurang optimal,” pungkasnya.

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
PSIS Semarang siap berikan yang terbaik ketika jumpa Persik Kediri

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy KOMBI.ID privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us