Bola.com, Semarang – Setelah menanti, Panitia Pelaksana (Panpel) PSIS Semarang akhirnya mendapatkan izin dan rekomendasi penggunaan stadion untuk menggelar laga Derbi Jawa Tengah melawan Persis Solo.
Ketua Panpel PSIS Semarang, Agung Buwono, menyebut bahwa laga Derbi Jateng antara PSIS Semarang melawan Persis Solo ini akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (17/3/2024) pukul 20.30 WIB.
Kepastian ini diperoleh setelah Panpel PSIS menerima rekomendasi dari pengelola stadion, yakni Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan serta mengantongi izin dari pihak kepolisian setempat.
“Alhamdulillah, setelah melalui berbagai tahapan, pertandingan antara PSIS Semarang menghadapi Persis Solo akhirnya ada titik temu,” kata Agung Buwono melalui keterangan resminya, Kamis (14/3/2024).
“Pertandingan ini akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, dengan tanpa dihadiri penonton. Kami memohon doanya supaya pertandingan ini dapat berjalan dengan lancar,” lanjutnya.
==
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berita video Half Time Show episode kali ini membahas serunya persaingan perebutan gelar juara BRI Liga 1. Borneo FC, Persib Bandung, PSIS Semarang, Bali United, hingga Madura United, masih berpeluang ke Championship Series.
Sulit Dapatkan Izin
Panitia Pelaksana (Panpel) PSIS Semarang memang kesulitan mendapatkan izin penyelenggaraan pertandingan pekan ke-29 ini. Beberapa alternatif sebetulnya sudah diupayakan.
Beberapa opsi yang telah ditempuh ialah Stadion Moch Soebroto (Magelang), Stadion Sultan Agung (Bantul), Stadion Manahan (Solo), Stadion Brawijaya (Kediri) hingga Stadion Gelora Bangkalan (Madura). Sayangnya, PSIS kesulitan mendapatkan izin karena berbagai alasan.
Pihak keamanan tak memberikan rekomendasi karena laga ini punya risiko tinggi. Sejumlah instansi pengelola juga tak menerbitkan lampu hijau karena faktor infrastruktur hingga alasan keamanan.
Jarak Klasemen
Sampai saat ini, PSIS Semarang memang masih bisa mempertahankan posisinya di peringkat kelima klasemen BRI Liga 1 2023/2024. Mahesa Jenar mengumpulkan 46 poin dari 28 pertandingan.
Jumlah ini terpaut delapan poin dari koleksi Persis Solo yang berada di peringkat kedelapan. Jika melihat sisa enam pertandingan musim ini, berbagai kemungkinan masih berpeluang terjadi, termasuk kekhawatiran Gilbert soal peluang Persis mendekati empat besar.
Oleh karena itu, perebutan tiga poin pada laga bertajuk Derbi Jateng nanti bakal berpengaruh besar terhadap posisi masing-masing tim di tangga klasemen menuju akhir musim kompetisi.