Bola.com, Solo – Serangkaian hasil positif yang diukir Persis Solo di BRI Liga 1 2023/2024 turut membuka peluang mereka untuk merangsek naik ke peringkat empat besar demi merebut tiket ke fase championship series.
Yang terbaru, Persis Solo sukses mengamankan kemenangan saat menjamu RANS Nusantara FC pada pertandingan pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (29/3/2024).
Dengan kemenangan ini, Laskar Sambernyawa sukses memperpanjang tren kemenangannya. Mereka sudah berhasil melewati empat laga terakhir dengan hasil positif. Sebelumnya, mereka menang atas PSM Makassar (1-0), Barito Putera (2-1), hingga PSIS Semarang (2-0).
Berkat tambahan 12 poin itu, anak asuh Milomir Seslija kini bisa mempertahankan peringkatnya di posisi yang cukup strategis. Mereka duduk di urutan kedelapan dengan koleksi 44 poin dari 30 pertandingan. Posisi ini memang tak beranjak dari peringkat sebelumnya.
Sebab, pada tiga pekan terakhir, Laskar Sambernyawa selalu duduk di urutan delapan. Namun, peringkat ini sebetulnya membuka peluang baru bagi Laskar Sambernyawa untuk menuju babak perebutan gelar juara.
==
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berita video tiktok, ribuan laskar Sambernyawa kompak nyanyiin anthem Persis Solo di pembukaan Piala Presiden 2022