7 Tips Memulai Bisnis Sabun Handmade Rumahan, Kenali Dulu Bahan Bakunya!

7-tips-memulai-bisnis-sabun-handmade-rumahan,-kenali-dulu-bahan-bakunya!
7 Tips Memulai Bisnis Sabun Handmade Rumahan, Kenali Dulu Bahan Bakunya!
Share

Share This Post

or copy the link

featured image

Mau bisnis rumahan? Yuk, simak tips memulai bisnis sabun handmade untuk pemula. Modalnya ternyata sedikit lho!

Sedang cari ide bisnis rumahan yang mudah dijalankan? Ada salah satu usaha yang punya prospek menjanjikan, yakni sabun handmade. Sabun handmade identik menggunakan bahan-bahan alami, berbeda dengan sabun pabrikan yang menggunakan bahan kimia, seperti sodium lauryl sulfate (SLS) dan sodium laureth sulfate (SLES). 

Peminat akan sabun handmade juga semakin banyak mengingat masyarakat sudah mulai sadar menggunakan sabun alami. Salah satu pengusaha bisnis sabun handmade adalah Nabila Al Bathaty dengan produk AQILA Handmade Soap.

Bisnis sabun handmade bisa dibilang memiliki modal dan biaya operasional yang sedikit. Seperti dilansir dari laman bisnis.com, Nabila mengaku hanya mengeluarkan modal Rp500.000 dan bisa mendapatkan penghasilan hingga Rp20 juta per bulan dengan biaya operasional hingga Rp6 juta. 

Tertarik untuk memulai bisnis ini? Berikut ini beberapa tips memulai bisnis sabun handmade.

Kenali Kandungan Bahan Baku Sabun 

Meskipun modalnya sedikit, untuk memulai usaha ini dibutuhkan pengetahuan tentang bahan baku sabun. Kandungan sabun akan berpengaruh pada kualitas produk yang Anda hasilkan. 

Secara umum, dilansir dari adev.co.id, berikut ini beberapa kandungan bahan baku sabun yang biasa digunakan. 

  • Minyak atau lemak: menjadi bahan utama pembuatan sabun. Beberapa jenis minyak nabati yang digunakan, seperti minyak kelapa, minyak sawit, minyak jarak, minyak jagung, dan minyak kedelai. Setiap jenis minyak punya karakteristik unik yang berbeda. 
  • Alkali: biasa menggunakan Natrium Hidroksida (NaOH) untuk sabun padat atau Kalium Hidroksida (KOH) untuk sabun cair. Kedua bahan ini memiliki pH di atas 10, jadi gunakan dengan hati-hati.
  • Bahan tambahan untuk meningkatkan daya tarik produk. Biasanya sabun handmade menggunakan pewarna kosmetik yang aman buat kulit, pewangi, dan bahan herbal yang berfungsi sebagai antibakteri.

Pertimbangkan menggunakan bahan baku sabun yang aman, alami, halal, dan hipoalergik sehingga konsumen dengan kulit sensitif bisa menggunakannya. Pastikan membuat produk sabun yang aman untuk kebutuhan konsumen Anda.

Bacss juga: ‘9 Ide Bisnis Produk Handmade yang Mudah dan Menguntungkan’

Kantongi BPOM 

Tak bisa disangkal jika membuat bisnis sabun tak bisa sembarangan. Dibutuhkan riset dan formulasi yang tepat. Bahkan, Anda perlu berkonsultasi dengan ahli farmasi dengan menghasilkan produk yang aman. Pastikan bisnis Anda mengantongi PIRT (Pangan Industri Rumah Tangga) dari Dinas Kesehatan setempat, Sertifikat Halal dari BPJPH, dan izin BPOM untuk skala yang lebih besar. Sertifikasi seperti ini akan memberikan rasa aman kepada calon pembeli. 

Memiliki Diferensiasi Produk 

Untuk dapat bersaing dengan pemain besar dan merk sabun yang sudah terkenal, Anda perlu melakukan diferensiasi produk. Manfaatkan bahan-bahan alami yang ramah lingkungan dalam bahan baku sabun. 

Prioritaskan natural soap dan eco-friendly soap yang mulai dilirik konsumen. Bahkan, menurut report Mordor Intelligence, pasar sabun organik diperkirakan mencapai USD 0,85 miliar pada tahun 2025. Tak hanya aman, gunakan kemasan yang menarik dan fitur khusus seperti sabun dengan aroma khas Indonesia atau hypoallergenic yang juga aman untuk kulit sensitif dan anak-anak.

Pilih Metode Produksi Sabun

Ada dua pilihan utama dalam membuat sabun. Pertama, bisa produksi sendiri. Cara ini cocok untuk usaha skala kecil dan menengah. Keuntungannya, Anda bisa kontrol kualitas secara langsung. 

Namun, jika Anda ingin membuat sabun dalam skala besar dan fokus pada branding, maka kerjasama dengan maklon bisa jadi pilihan. Jasa maklon sendiri adalah layanan manufaktur yang menawarkan jasa one-stop product development di mana Anda tak perlu pusing memikirkan sumber bahan baku, formulasi, hingga pengemasan.

Gunakan Strategi Pre-order 

Membuka usaha baru tentu penuh tantangan. Terlebih lagi sabun handmade punya segmentasi pasar yang tersendiri. Untuk meminimalisir risiko, sebaiknya gunakan strategi pre-order. Dengan cara ini, Anda hanya memproduksi sesuai jumlah pesanan sehingga modal awal dapat lebih efisien.

Baca juga: ‘Tips Mudah & Sukses Menjadi Supplier Kerajinan Tangan Jogja’

Membangun Reseller yang Kuat 

Untuk memastikan produk sabun Anda bisa menjangkau konsumen di seluruh Indonesia, tak ada salahnya untuk membangun reseller. Jaringan reseller memudahkan pembeli mendapatkan produk dengan lebih cepat dan ongkos kirim lebih terjangkau. Jika produk sudah mulai besar, barulah membangun jaringan distribusi hingga ke supermarket.

Tawarkan Pelatihan atau Workshop

Selain menjual produk, Anda bisa mengadakan pelatihan membuat sabun handmade, baik secara offline maupun online. Ini bisa menjadi sumber pendapatan tambahan sekaligus cara memperkenalkan brand Anda ke khalayak yang lebih luas.

Dengan mengikuti tips membuka usaha sabun handmade di atas, diharapkan Anda tak bingung lagi. Untuk membantu pengiriman bahan baku sabun hingga produk sabun ke reseller, percayakan urusan logistik dengan Lalamove. 

Lalamove adalah platform pengiriman barang yang bisa dipesan dan dilacak langsung lewat aplikasi. Mau kirim barang dalam jumlah sedikit atau besar, Lalamove punya pilihan armada lengkap, dari sepeda motor, mobil, van, pick up, hingga truk. Anda bisa bebas dan fleksibel pilih armada sesuai kebutuhan.

Jika bisnis sabun handmade Anda ingin semakin berkembang, bergabunglah menjadi Mitra Bisnis Lalamove. Dengan gabung menjadi Mitra Bisnis Lalamove, operasional bisnis semakin lancar karena akan mendapatkan prioritas pengiriman.

Tak hanya mendapatkan prioritas pengiriman, Anda juga bisa mendapat banyak keuntungan, seperti diskon dan cashback. Selain itu, keuntungan yang akan Anda peroleh antara lain:

  1. Menyatukan beberapa pengguna di bawah satu akun bisnis untuk pengelolaan yang lebih mudah.
  2. Konsolidasi dan kelola semua pengeluaran Anda dari satu laporan bulanan yang terpusat.
  3. Mendapat laporan bulanan untuk membantu melacak penggunaan dan pengeluaran Anda dengan integrasi website Lalamove.

Tunggu apa lagi? Maksimalkan bisnis Anda sekarang dengan bergabung menjadi Mitra Bisnis Lalamove sekarang!

Gabung Mitra Bisnis Lalamove Sekarang!

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
7 Tips Memulai Bisnis Sabun Handmade Rumahan, Kenali Dulu Bahan Bakunya!

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy KOMBI.ID privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us