Hasil Final German Open 2024, Lima Negara Berbagi Gelar

hasil-final-german-open-2024,-lima-negara-berbagi-gelar
Hasil Final German Open 2024, Lima Negara Berbagi Gelar
Share

Share This Post

or copy the link

Ligaolahraga.com –

Berita Badminton : Turnamen pembuka Tour Eropa, German Open World Tour Super 300 telah usai pada Senin (4/3) dinihari WIB. Hasilnya, lima negara berbagi gelar turnamen yang berhadiah total USD 210.000 atau berkisar 3,2 miliar rupiah itu.

Di partai pertama ganda putra, pasangan Taiwan Lee Jhe Huei / Yang Po Hsuan sukses menjadi juara dengan mengalahkan unggulan kedua asal China, He Ji Ting / Ren Xiang Yu lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 17-21, 23-21 dan 23-21, dalam pertandingan yang berlangsung di Westenergie Sporthalle, Mülheim an De Rur Jerman.

China meraih gelar dari sektor ganda putri lewat pasangan muda Li Yi Jing / Lupa Xu Min yang sukses menundukkan jawara Eropa yang juga unggulan lima asal Bulgaria, Gabriela Stoeva / Stefani Stoeva lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-7, 13-21 dan 21-18.

Unggul keenam asal Denmark, Mia Blichfeldt sukses meraih gelar World Tour pertamanya di German Open 2024 dengan mengalahkan pemain andalan Vietnam, Nguyen Thuy Linh lewat pertarungan mudah dua game langsung dengan skor 21-11 dan 21-9.

Bintang bulu tangkis asal Prancis, Toma Junior Popov sukses menjadi kampiun tunggal putra dengan mengalahkan pemain senior asal Denmark, Rasmus Gemke dua game langsung dengan skor 21-17 dan 21-16.

Sedangkan di partai terakhir ganda campuran, gelar juara menjadi milik Hong Kong lewat pasangan senior Tang Chun Man / Tse Ying Suet yang berhasil menundukkan wakil asal Korea Selatan, Kim Won Ho / Jeong Na Eun dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-13 dan 21-19.

Artikel Tag: Mia Blichfeldt, Toma Junior Popov, Lee Jhe Huei, German Open 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/hasil-final-german-open-2024-lima-negara-berbagi-gelar

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
Hasil Final German Open 2024, Lima Negara Berbagi Gelar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy KOMBI.ID privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us