1. News
  2. Adventure
  3. Peringati Hari Hutan Sedunia, PKN Selenggarakan Diskusi Lingkungan Hidup

Peringati Hari Hutan Sedunia, PKN Selenggarakan Diskusi Lingkungan Hidup

peringati-hari-hutan-sedunia,-pkn-selenggarakan-diskusi-lingkungan-hidup
Peringati Hari Hutan Sedunia, PKN Selenggarakan Diskusi Lingkungan Hidup

Caption foto : Nasasumber diskusi Pusat Koordinasi Nasional (PKN) Mapala Tingkat Perguruan Tinggi Se-Indonesia, di Universitas Lancang Kuning, Pekanbaru. (WARTAPALA INDONESIA / Muhammad Andreza M)

WartapalaIndonesia.com, PEKANBARU – Dalam rangka memperingati Hari Hutan Sedunia, Pusat Koordinasi Nasional (PKN) Mapala Tingkat Perguruan Tinggi Se-Indonesia menyelenggarakan diskusi dan buka puasa bersama di Universitas Lancang Kuning, Pekanbaru. Pada 21 Maret 2024.

Tiga sosok yang ditampilkan sebagai narasumber diskusi adalah pejabat dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Riau. Akademisi Fakultas Kehutanan, Dodi Sukma RA, S.Hut., M.Si. Serta peserta terbaik Grand Leadership Indonesia, Wirianto Aswir.

Diskusi diikuti oleh aktivis berbagai lembaga kemahasiswaan, Mapala se-Riau-Kepri, BEM se-Riau, Paguyuban di Riau dan Cipayung Plus.

Turut hadir sebagai peserta diskusi adalah Pj Gubernur Riau yang diwakili oleh Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Riau, Staf Ahli Walikota Pekanbaru, Dir Intel Polda Riau, dan Wakil Rektor III Universitas Lancang Kuning.

Menurut Koordinator Nasional Mapala Tingkat Perguruan Tinggi Se-Indonesia, Vivaldi Emri Nobel, Mapala dapat menjadi agen perubahan yang kuat dalam menjaga kelestarian hutan dan menginspirasi orang lain untuk ikut berpartisipasi dalam upaya pelestariannya

“Marilah diskusi di peringatan Hari Hutan Sedunia ini, kita jadikan moment untuk berkiprah sebagai agen perubahan dan menjadi duta lingkungan,” ajak Vivaldi (AS).

Kontributor || Muhammad Andreza M
Editor || Ahyar Stone, WI 21021 AB

Kirim tulisan Anda untuk diterbitkan di portal berita Pencinta Alam www.wartapalaindonesia.com || Ke alamat email redaksi Wartapala Indonesia di wartapala.redaksi@gmail.com || Informasi lebih lanjut : 081333550080 (WA)

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
Peringati Hari Hutan Sedunia, PKN Selenggarakan Diskusi Lingkungan Hidup
Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy KOMBI.ID privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us